Program Studi Ilmu Administrasi Niaga merupakan program studi yang tertua di Universitas Malikussaleh,berdasarkan Keputusan Bupati Kepala Daerah Tingkat II Aceh Utara Nomor : 421.405/9863/1993 Tanggal 7 Desember 1993. maka kurikulum menjadi kunci peningkatan kualitas peserta didik, oleh sebab itu program studi ilmu administrasi niaga melakukan revisi kurikulum sesuai dengan  standar baku KKNI dengan membuka kualifikasi keilmuan dalam dua kompetensi, yaitu kompetensi pariwisata dan perpajakan. Upaya tersebut secara umum dituangkan dalam visi, misi, tujuan, sasaran serta strategi pencapaian. Adapun secara lebih terperinci dapat dilihat berikut ini;

Visi

Mengembangkan Program Studi Ilmu  Ilmu Administrasi Niaga yang unggul berbasis keilmuan dan kearifan lokal di Sumatera pada tahun 2023

Misi

  1. Mengembangkan keilmuan dan keterampilan dalam bidang Studi Ilmu Administrasi Niaga.
  2. Menyelengarakan proses pembelajaran yang bermutu dan berdaya saing tinggi, untuk menjawab persoalan-persoalan ketenaga kerjaaan, dunia dan kewirausahaan.
  3. Mengembangkan atmosfir akademik pembelajaran yang berbasis keilmuan dan kearifan lokal.
  4. Meningkatkan hubungan kerjasama dengan berbagai pihak dalam bentuk pengembangan Program Studi Ilmu Administrasi Niaga.
  5. Menanamkan nilai-nilai attitude dengan memegang teguh prinsip-prinsip yang didasarkan pada akuntabilitas, transparansi, efesiensi, efektifitas dan demokratisasi.

Link Internal

akademik

akademik  pustaka  repository

GTranslate